Tenang Saudara-Saudara, Saya Jelaskan Dulu
Wait…! Apa hubungan antara pelatihan usaha laundry dengan cara menjalin relasi? Hmm… Adaaa aja hal unik dari pelatihan usaha laundry.
Kadang ada kesan bahwa alumni pelatihan Orchid Brand seperti rekanan atau mitra bisnis. Mengapa? Karena begitu intesnya kedua belah pihak berkomunikasi bagai tanpa jarak yang memisahkan mereka. Selain itu, tim marketing selalu berusaha menjalin komunikasi dengan para alumni pelatihan.
Tidak jarang para alumni pelatihan manajemen dan operasional laundry justru menjadi langganan produk chemical Orchid Brand. Wajar, karena pasca pelatihan, khusus peserta pelatihan manajemen akan mendapatkan diskon khusus untuk pembelian produk chemical laundry tanpa minimal order. Untungnya dobel kan?
Berbeda lagi dengan alumni peserta pelatihan pembuatan chemical laundry. Mereka akan diberikan fasilitas konsultasi gratis seumur hidup. Asal ingat waktu aja ya… Masa’ konsul waktu sepertiga malam terakhir. Memangnya tahajjud call, hihi..